IU dan Park Bo Gum akan bintangi drama terbaru berjudul You Have Done Well

- Jumat, 27 Januari 2023 | 16:10 WIB
Penyanyi IU dan Park Bo Gum akan bintangi drama terbaru (Instagram @dlwlrma @_parkbogum)
Penyanyi IU dan Park Bo Gum akan bintangi drama terbaru (Instagram @dlwlrma @_parkbogum)

SelebritiInsider.com - Setelah heboh dengan kabar berkencan dengan Lee Jong Suk, penyanyi IU kembali membawa kabar gembira untuk para penggemar.

IU dikonfirmasi akan kembali ke layar kaca dengan membintangi drama baru. Kali ini IU akan beradu peran dengan aktor kenamaan Park Bo Gum.

Dikutip SelebritiInsider.com dari Soompi pada Jumat, 27 Januari 2023, Pan Entertainment mengonfirmasi bahwa kedua aktor tersebut akan membintangi drama mendatang berjudul You Have Done Well.

Baca Juga: Rindu manggung, Tulus gelar konser ‘Tur Manusia 2023’ di 11 kota Indonesia pasca dua tahun pandemi

Drama You Have Done Well ditulis oleh penulis terkenal yang sebelumnya menangani skrip “Fight for My Way” dan “When the Camellia Blooms”.

Selain penulis, drama ini akan disutradarai oleh Kim Won Seok, yang sebelumnya menggarap Misaeng (Incomplete Life), Signal , dan My Mister.

Drama yang mempertemukan aktor muda papan atas Korea ini akan diproduksi awal tahun 2023.

Berikut sinopsis drama You Have Done Well:

Drama ini menceritakan kisah hidup Ae Soon dan Gwan Shik yang lahir di Pulau Jeju pada tahun 1950-an.

IU akan berperan sebagai Ae Soon, yang memberontak tetapi gugup setiap kali dia memberontak.

Baca Juga: Rilis album baru, Berikut lirik lagu terbaru Jinyoung GOT7 Letter, Tentang kehawatiran dalam sebuah hubungan

Dia tidak kaya tetapi selalu bersinar dan penuh aura positif. Dia bercita-cita menjadi seorang penyair meskipun dia tidak bisa bersekolah.

Ae Soon juga dikenal dengan karakter yang berani yang tidak bisa menyembunyikan emosi apapun.

Sementara Park Bo Gum berperan sebagai Gwan Shik, karakter yang sangat rajin dan pendiam.

Halaman:

Editor: Anggi Putri Winarti

Sumber: Soompi

Tags

Artikel Terkait

Terkini

Bersiap! Kim Woo Seok UP10TION bakal debut comeback

Jumat, 24 Februari 2023 | 17:55 WIB

Mantap! TWICE akan gelar world tour April 2023

Jumat, 24 Februari 2023 | 17:15 WIB
X