SELEBRITI INSIDER - Bulan Februari menjadi bulan yang spesial karena ada perayaan Valentine pada 14 Februari 2023 mendatang. Di awal bulan banyak Idol Kpop yang merayakan ulang tahun.
Salah satunya Doyoung NCT yang baru saja ulang tahun pada 1 Februari kemarin menginjak usia 27 tahun.
Tak hanya Doyoung NCT, ternyata beberapa member NCT ada yang ulang tahun di bulan Februari.
Baca Juga: Jungkook BTS siaran langsung mendadak tanpa bilang staf, Ajak ARMY sleep call: Aku rindu kalian
Dilansir SELEBRITI INSIDER dari Koreaboo pada 2 Februari 2023, berikut daftar Idol yang berulang tahun pada awal bulan Februari
- PO (Block B)
Member New Journey to the West lahir pada 2 Februari 1993. Tahun ini PO menginjak usia 30 tahun.
Ulang tahun PO Block B akan berbeda, karena ia sekarang sedang menjalani wajib militer (wamil). Sehingga mungkin ia tak bisa melakukan siaran langsung untuk penggemar.
- Kyuhyun (Super Junior)
Anggota paling muda dari Super Junior, Kyuhyun lahir 3 Februari 1988. Tahun ini ia akan menginjak usia 35 tahun.
Biasanya Kyuhyun akan melakukan siaran langsung dalam rangka ulang tahun bersama para ELF (penggemar Super Junior).
- Jisung (NCT)
Maknae dari NCT ini juga akan ulang tahun tanggal 5 Februari. Jisung berulang tahun setelah Doyoung NCT.
Tahun ini Jisung mulai memasuki usia dewasa, yaitu 21 tahun. Biasanya para member akan mengadakan siaran langsung dalam merayakan ulang tahun Jisung. Jadi, tunggu saja!
- U-KNOW (TVXQ)
Senior para Idol SM Entertainment, U-KNOW berusia 37 tahun pada tahun ini.
Artikel Terkait
Bikin Valentine 2023 lebih berwarna, 5 film Thailand genre romantis ini bisa ditonton dengan pasangan
Sejarah kelam lahirnya hari valentine, yakin masih mau merayakan?
7 rekomendasi kado di hari valentine yang buat wanita makin cinta
Intip 4 drakor Saeguk genre romantis wajib ditonton saat Valentine, Nomor 3 bertabur bintang
Jungkook BTS siaran langsung mendadak tanpa bilang staf, Ajak ARMY sleep call: Aku rindu kalian